Reza Pahlevi Punya Bukti Percakapan Indra Bekti

Leo Sani Putra Siregar selaku kuasa hukum Reza Pahlevi mengungkapkan bila punya bukti yang bisa menguatkan tuduhan kasus pelecehan seksual ini. Banyaknya bukti itu pula yang membuat Leo mantap mengatakan bila kliennya adalah korban pelecehan seksual. (Baca Juga: Reza Pahlevi Juga Laporkan Indra Bekti Pernah Dilecehkan)



Leo juga menambahkan bila kasus ini sekarang sedang dalam proses penyidikan. "ada percakapan di media sosial, SMS, WA. Terus ada beberapa teman-teman artis tahu hubungan kedekatannya. Tapi kita akan lanjut lagi dalam proses penyidikan," ujar Leo.

Banyaknya bukti itu pula yang membuat Leo mantap mengatakan bila kliennya adalah salah satu korban dari tuduhan kasus pelecehan seksual ini. Selain Gigih dan Reza Pahlevi, Leo juga sangat yakin bila masih ada korban lain yang mengalami hal serupa.

Leo juga tak menampik bila laporan pertama yang dilayangkan Gigih lah yang akhirnya memantapkan Reza Pahlevi untuk melakukan langkah serupa.
Previous
Next Post »