12 Tahun Jadi TKW, Anaknya Bisa Jadi Pramugari dan Bos Rumah Makan

Asri Sunarti terbang ke luar negeri untuk menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Misin awalnyaya saat itu mendapatkan penghasilan demi membayar utang sebersar Rp 95 juta.



Misi pertama menjadi TKI demi melunasi utang berhasil. Selain itu, penghasilannya sebagai TKI membuat wanita asal Boyolali, Jawa Tengah ini sukses menyekolahkan anaknya hingga sarjana.

loading...
loading...

"Anak saya yang pertama sudah sarjana, sekarang buka warung makan. Lalu, anak saya yang kedua bekerja menjadi pramugari," tutur Asri

Selain itu, lewat kerja kerasnya sebagai TKI, Asri bisa membeli tiga sepeda motor, gerobak, dan renovasi rumah hingga Rp 100 juta.

"Saya penghasilannya dulu 280 dolar Singapura dan sekarang 650 dolar Singapura, ya kadang ada honor dari majikan jadi sampai 800 dolar Singapura," katanya.

"Nah kunci kesuksesan saya adalah saat dapat penghasilan, saya bagi dua. Kirim untuk keluarga dan ditabung," tuturnya lagi.

Kebiasaan menabung pun diajarkan kepada dua anaknya. Dulu setiap kali memberikan uang untuk kebutuhan sekolah anaknya, bila ada sisa Asri mengingatkan agar ditabung.

Previous
Next Post »