Lagi! Karena Kerja Kurang Waspada, TKI asal Aceh Meninggal di Malaysia

Seorang tenaga kerja Indonesia (TKI) bernama Zulfadli, warga Desa Pulo Barat, Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, Aceh, dilaporkan meninggal dunia di Malaysia. Zulfadli meninggal karena kecelakaan kerja.



Pria kelahiran 16 Desember 1996 itu meninggal akibat kecelakaan saat bekerja di sebuah perusahaan galian dan pengangkutan tanah di kawasan Beruas Negeri Perak, Malaysia. Di perusahaan itu, dia berprofesi sebagai sopir truk.

loading...
loading...



"Informasi yang saya dapatkan dari Abu Saba, Ketua Kesatuan Aneuk Nanggroe Aceh (KANA), yang ada di Malaysia dan warga Aceh di sana, kejadian itu terjadi pada pukul 10.00 pagi waktu setempat," kata anggota DPD RI Sudirman.

Saat itu, korban sedang mengemudikan truk pengangkutan material tanah dan menuruni bukit kawasan tempat kerjanya. Tiba-tiba rem truknya blong. Tak jauh di depannya, ada truk lain searah yang sedang menuruni bukit. Alhasil, truk yang dikemudikan Zulfadli menabrak bagian belakang truk yang ada di depannya itu.

Seusai kejadian, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit, lalu meninggal 10 menit kemudian. Dia mengalami luka sobek cukup parah di kepala dan kaki.

"Sejauh ini saya bersama warga Aceh di Malaysia masih menjalin kontak akan upaya lebih lanjut terhadap jenazah korban. Saya juga sudah mengonfirmasi adik korban di Aceh dan diketahui bahwa korban sudah tiga tahun bekerja di Malaysia," sebut Sudirman.

Selain itu, Sudirman melakukan mediasi dengan pihak perusahaan tempat korban bekerja. Hasilnya, perusahaan itu siap membantu pemulangan jenazah ke Aceh melalui bandara di Medan, Sumatera Utara, untuk diserahkan kepada keluarga

Previous
Next Post »